Umpan Mancing Ikan Gabus Di Sungai (Pengalaman Pribadi)

Ikan gabus merupakan salah satu jenis ikan yang paling sering dicari oleh para pemancing, dan umpan tentunya merupakan hal paling penting dalam mendapatkan hasil pancingan.

Lalu bagaimana cara membuat dan mendapatkan umpan mancing ikan gabus di sungai? Ulasan ini akan membahas mengenai umpan seperti apa yang harus Anda siapkan nantinya.

Selain untuk dikonsumsi karena rasanya yang lezat, ternyata ikan gabus juga memiliki banyak manfaat dalam tubuhnya karena adanya protein tinggi yang terkandung dalam ikan ini.

Seperti yang kita ketahui, memancing merupakan kegiatan olah raga luar ruangan yang biasanya dilakukan di laut maupun sungai dan pada umumnya digemari oleh kaum pria. Baca Umpan Mancing Gurame

Umpan Mancing Ikan Gabus Di Sungai Rahasia pemancing ulung

Umpan Mancing Ikan Gabus Di Sungai (Pengalaman Pribadi)

Sebagai hobi yang biasanya memakan banyak waktu, kegiatan memancing ternyata juga membutuhkan biaya yang tidak sedikit untuk disiapkan, mulai dari membeli alat pancing hingga umpan.

Namun Anda tidak perlu khawatir, karena untuk meminimalisir biaya tersebut Anda dapat membuat umpan sendiri, selain menjadikan Anda lebih kreatif tentunya akan lebih hemat kan?

Biasanya umpan yang digunakan untuk menangkap ikan gabus yakni jangkrik, katak kecil, belalang, cacing tanah dan ulat daun, namun tidak selamanya umpan-umpan tersebut mudah didapatkan.

Untuk itu sebagai gantinya Anda dapat membuat umpan mancing ikan gabus di sungai sendiri dengan menggunakan bahan-bahan sederhana yang tentunya sangat mudah untuk Anda dapatkan. Baca Umpan Mancing di Sungai Paling Ampuh

Alat dan bahan meracik umpan ikan gabus

  1. Tepung ikan
  2. Tepung Udang
  3. Telur rebus ayam kampung
  4. Daging ikan
  5. Bawang putih
  6. Pelet jenis pf100
  7. Air
  8. Wadah
  9. Alat pengaduk

Cara meracik umpan untuk ikan gabus

  1. Pertama-tama campurkan tepung ikan, tepung udang dan daging ikan kedalam wadah lalu aduk hingga rata, kemudian tambahkan bawang putih cincang dan telur ayam kampung rebus yang sudah dicincang pula kedalam wadah yang telah berisi campuran tepung ikan, tepung udang dan daging ikan tadi
  2. Setelah itu masukkan juga pellet jenis pf100 kemudian aduk rata, lalu tambahkan air secara perlahan-lahan sambil diaduk hingga menjadi adonan yang kalis
  3. Terakhir, bentuk bulatan dari adonan tadi sesuai keinginan, disarankan untuk menyesuaikan ukuran bola-bola adonan dengan mulut ikan gabus

Cukup mudah bukan untuk membuatnya? Walaupun umumnya orang lebih menyukai menggunakan katak kecil sebagai umpan untuk memancing ikan gabus, namun tentunya tidak di semua wilayah dapat menemukan katak kecil dengan mudah.

Begitu juga dengan jangkrik, cacing tanah dan ulat daun, untuk itu membuat umpan racikan sendiri merupakan alternatif yang patut Anda coba ketika memancing ikan gabus. baca Umpan Mancing Di Sungai Siak

Itulah tadi cara sederhana membuat umpan mancing ikan gabus di sungai, Anda tentunya dapat membuktikan keefektifannya sekarang juga.