Primbon mancing ikan hari baik keberuntungan – Mungkin hampir bisa di katakan jika semua orang sudah mengenal primbon Jawa.dalam primbon jawa,bukan hanya mengulas tentang ramalan watak dan tanggal lahir saja,melainkan juga membahas beberapa hewan dan di antaranya Primbon mancing ikan ini..
Untuk zaman sekarang memang ramalan mengenai primbon sudah banyak orang tidak mempercayainya,akan tetapi,tak sedikit pula yang masih memeggang teguh pedoman mengenai primbon,kusunya untuk mancing ikan..
Tujuannya tak lain,yaitu untuk menentukan hari tersebut baik apa tidak jika untuk mancing,apakah jika mancing sabtu legi akan mendapatkan ikan banyak atau malah sebaliknya.Memang hal ini tidak bisa untuk kita jadikan patokan,namun bisa untuk di jadikan panutan dan warisan dari leluhur kita zaman dahulu..
Baca juga : umpan dan teknik mancing ikan kakap merah
Jangan malah di tertawakan,tapi mari kita bersama sama untuk tetap melestarikan supaya tidak punah.jika tidak ada leluhur,mungkin kita tidak akan pernah terlahir di dunia ini,Jadi semua renugkan dan pahami.
Primbon mancing ikan hari baik keberuntungan
Untuk menghitung ramalan mancing sesuai primbon ini,Kita lebih mengenai menggunakan hitungan Hari dan pasaran.hari ketika kita akan mancing dan pasaran sendiri adalah sebuah siklus yang akan berputar selama 5 hari di antaranya Pon,wage,kliwon,legi,pahing.
Untuk menghitung Ramalan primbon ini juga tidak terlalu sulit,hanya menjumlahkan nilai pasaran dan membagi dari jumlah yang telah di tetapkan,Akan saya bongkar dan ulas lebih gamblang di bawah,maka bacalah secara teliti sampai habis supaya anda memahami dan mengeti arti dari maksud ramalan primbon mancing ini..
Baca juga: Waktu terbaik mancing ikan kakap laut
Primbon sendiri adalah ilmu Titen yang setiap kejadian selalu di catat dan di lihat dari hari dan pasaran.jadi ilmu primbon sendiri lebih ke kejadian yang telah terjadi dan di catat tepat dari waktu tersebut.dan sampai sekarang masih banyak di gunakan orang kususnya untuk mancing ikan.
Cara menghitung primbon mancing ini adalah sebagai berikut.
Yang pertama anda tentukan hari dan pasaran ketika akan mancing.Sebagai contoh saja.Jono akan mancing hari Sabtu Kliwon.nah sabtu hitunganya 9 dan kliwon hitunganya 8 jadi 9+8 = 17.
Jika kita sudah mengetahui penjumlahan hari dan pasaran tersebut,langkah selanjutnya adalah membagi menjadi 4.Sebagai contoh: 17:4= 4 berarti jatuh pada TEMIL Sulit mendapatkan ikan bahkan tidak dapat ikan satupun.Contoh lengkapnya sebagai berikut :Sabtu kliwon 9+8=17:4=4
Di bawah ini Jawaban sesuai pembagian hari dan pasaran di atas.
- MENTEK memiliki arti akan mendapatkan ikan banyak dan besar
- RIJEK banyak dapat ikan namun dominan kecil.
- JOKA mendapatkan ikan tapi cuma sebatas lauk atau sedikit.
- TEMIL Sulit mendapat ikan bahkan Tidak dapat ikan satupun.
- Jika pembagian Jatuh angka Nol,berarti hari tersebut memang tidak bagus untuk mancing
Gambar di bawah ini merupakan hitungan hari dan pasaran jika anda kesulitan untuk mencari nilai tersebut.
Ingat tulisan ini saya ambil dari primbon jawa,semua saya serahkan pada diri anda masing-masing.gunakan sebagai referensi saja dan jangan di ketawakan.Ini merupakan ilmu Titen warisan leluhur dahulu,mari kita uri-uri atau lestarikan supaya tidak punah..
Baca juga: Amalan dan doa sebelum mancing ikan
Demikian penjelasan mengenai Primbon mancing ikan hari baik keberuntungan ini.semoga bisa bermanfaat dan bisa untuk di jadikan ilmu pengetahuan…salam..