Pengeras Umpan Pancing – Membuat umpan buatan adalah cara terbaik untuk mendapatkan umpan jitu, memang dengan umpan alami bisa untuk memancing juga tetapi ikan terkadang bosan dengan umpan yang itu-itu saja.
Sekarang sudah banyak pemancing yang lebih memilih menggunakan umpan buatan ini dan pemancing ini akan menyiapkan bahan dengan kualitas tertinggi untuk membuat umpan tersebut.
Jika membuat umpan ini maka akan dibutuhkan bahan alternatif pengeras umpan pancing sehingga umpan tidak akan mudah hancur terkena air. Tugas yang paling utama untuk pemancing adalah untuk mencari bahan pengeras ini yang paling ampuh. Baca yak Cara Membuat Umpan Ikan Nila Dengan Pelet
Bahan Alternatif Pengeras Umpan Pancing Termurah
Membuat umpan buatan akan membutuhkan waktu lama dan terkadang umpan ini tidak bisa digunakan langsung karena harus didiamkan selama satu hari dulu. Lama umpan ini selesai dibuat itu tergantung dari bahan alternatif pengeras umpan pancing yang digunakan pemancing.
Jika bahan pengeras ini adalah bahan yang paling cepat membuat umpan mengeras maka umpan akan cepat selesai jadinya. Memang ada bahan pengeras yang instan dan mudah didapatkan di toko pancing, tetapi bahan ini sangat tidak dianjurkan untuk digunakan karena cepat sekali basi.
Untuk membuat umpan yang tahan lama sebaiknya menggunakan bahan pengeras alami saja dan juga murah harganya dan berikut ini bahan-bahannya. Baca Dosis Campuran Lumut Untuk Mancing Ikan Mujair
- Madu
Bahan pengeras pertama adalah madu, madu yang harus digunakan adalah madu asli bukan madu buatan yang dijual sachetan. Madu bisa menjadi bahan pengeras karena madu itu lengket dan sangat mudah untuk keras jika didinginkan.
Dengan mencampur madu ke dalam bahan umpan pancing ini akan membuat bahan tercampur dengan baik dan tidak mudah untuk hancur. Memang untuk memiliki madu yang bagus akan membutuhkan banyak uang, tetapi untuk 100 ml madu saja bisa digunakan untuk membuat umpan sampai puluhan kali jadi tidak ada ruginya mengeluarkan lebih.
- Gula Merah
Bahan yang berikutnya yang menjadi bahan alternatif pengeras umpan pancing adalah gula merah, gula ini memiliki nama lain gula Jawa dan juga gula aren. Untuk gula ini sama seperti madu akan lengket jika digunakan, tetapi berbeda dengan madu gula ini akan lengket jika terkena air.
Jadi sebelum menggunakan gula ini sebaiknya campur dulu dengan air secukupnya. Jika sudah larut dan lengket baru ditambahkan dengan umpan buatan yang sudah dibuat, untuk membuat umpan menggunakan campuran gula ini harus tepat takarannya.
Karena jika kebanyakan menggunakan gula akan membuat umpan tidak kenyal malah akan lengket saja dan sulit digunakan. Baca Cara Membuat Perangsang Ikan Mujair Yang Di Campurkan Assen
- Kinoy
mempunyai aroma wangi yang khas yang sangat disukai ikan, cocok untuk campuran pelet dan bahan racikan lain yang terbukti jos dan mantap .bisa di dapatkan di beberapa toko online dengan harga murah ya .
Itulah beberapa bahan alternatif pengeras umpan pancing yang alami dan juga memiliki harga yang murah, jadi selain pemilihan bahan untuk umpan bahan pengeras juga sangat perlu diperhatikan oleh pemancing.